5 Makanan yang Dapat Memperbanyak ASI, Busui Wajib Coba!

Makanan Pelancar ASI yang baik dikonsumsi

Makanan yang dapat memperbanyak ASI ada banyak sih sebenarnya, tapi kali ini saya akan memberikan 5 macam makanan pelancar ASI yang cukup ampuh melancarkan ASI saya pada saat itu. Ya, saat saya masih menyandang gelar sebagai ibu menyusui. 

Apa saja itu, simak terus artikel ini sampai akhir ya.. 

5 Makanan Pelancar Asi untuk Ibu Menyusui

Sebagai seorang ibu, tentu ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya. Salah satunya adalah bisa mengASIhi sang buah hati hingga 2 tahun atau paling tidak bisa memberikan ASI ekslusif hingga usia 6 bulan. 

Namun nyatanya, memberikan ASI tak semudah yang dibayangkan, berbagai kendala seringkali muncul, seperti alami mastitis hingga ASI yang tiba-tiba seret. Oleh karena itu, busui harus mengkonsumsi makanan yang dapat melancarkan ASI.

Dan berikut ini adalah makanan pelancar ASI yang sering saya konsumsi saat menyusui Arfan dulu.
5 Makanan Pelancar ASI

#1. Daun Katuk
Saat masih menjadi ibu menyusui, saya gak pernah absen untuk konsumsi sayur daun katuk. Sayur ini terbukti sekali sangat ampuh dalam melancarkan ASI saya. Bahkan pernah suatu hari, saya tidak konsumsi daun katuk karena memang sedang bosan sudah 3 bulan full makan daun katuk terus. Alhasil ASI saya lebih serat, tidak selancar biasanya. 

Daun katuk baik dikonsumsi oleh busui karena memiliki kandungan laktagogum yang dapat memicu peningkatan produksi ASI. Selain itu, daun katuk juga mengandung  karbohidrat, protein, lemak, vitamin A, beberapa vitamin B, kalsium, zat besi, dan vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan tambahan.

Untuk pengolahannya, biasanya sayur daun katuk saya olah menjadi sayur bening saja yang simpel dan praktis, lalu tambahkan juga wortel dan jagung agar rasanya semakin enak. 


#2. Susu Kedelai
Selain mengkonsumsi sayur daun katuk, saya juga rutin mengkonsumsi susu kedelai. Susu kedelai mengandung vitamin B6 yang dapat meningkatkan mood baik ibu. Bila mood ibu bagus, maka hormon oksitosin akan meningkat. Nah, hormon oksitosin inilah yang dapat memicu ASI keluar deras. 

#3. Kacang Hijau
Ibu menyusui membutuhkan asupan protein yang cukup agar bisa memproduksi ASI yang lebih banyak. Nah, salah satu asupan tinggi protein yang biasanya saya konsumsi adalah bubur kacang hijau. Kacang hijau ini memiliki kandungan protein sebesar 22 gram per 100 gram kacang hijau sehingga amat baik dikonsumsi oleh ibu menyusui.

#4. Bayam
Biasanya saat sedang bosan dengan sayur daun katuk, saya menggantinya dengan sayur bayam sebagai alternatif untuk melancarkan ASI. Untuk sayur bayam, biasanya saya olah menjadi sayur bening atau pecel. 

Bayam mengandung enzim phytoestrogens yang dapat memproduksi ASI lebih banyak. Selain itu, bayam juga mengandung zat besi yang tinggi untuk mencegah anemia serta membantu pembentukan sel darah merah pada bayi. 

#5. Kacang-Kacangan
Kacang-kacangan juga sangat baik dikonsumsi oleh ibu menyusui, baik itu kacang almond, kacang tanah, kedelai, mete, dan lain-lain. Kacang mengandung tinggi lemak dan antioksidan yang dapat meningkatkan produksi ASI serta membuat ASI lebih kental dan pekat. 

Demikianlah, itu dia 5 makanan pelancar ASI yang rutin saya konsumsi. Selain 5 jenis makanan tersebut, sebenarnya masih banyak lagi makanan pelancar asi lainnya, seperti pare, kurma, susu atau suplemen pelancar asi dan lainnya. Namun memang, saya kurang suka sehingga hanya 5 jenis makanan tersebut yang rutin saya konsumsi. 

Btw, kalau moms sekalian, biasanya konsumsi apa nih untuk melancarkan ASI? Share dong di kolom komentar.

Salam,



4 comments

  1. daun katuk ini bener2 mantul buat perbanyak ASI, dulu pas baru lahiran ibuku hampir tiap hari rutin masakin daun katuk sampe anakku umur 4 bulanan, setelah itu udah jarang makan sayur daun katuk lagi dan benar produksi ASI gak sebanyak waktu dulu :-(

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama banget mbaa..
      aku pun pas anak umur 4 bulanan mulai jarang makan katuk krn bosen. jadilah langsung seret asiku. hiks

      Delete
  2. tambah satu lagi sis...daun pepaya hihihi

    aku joss banget kalau abis makan daun pepaya, pare juga sih ama...oh itu kelor...dibikin beningan

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener mak. tapi masalahnya aku gak doyan daun paya dan pare. kalo kelor pernah nyobain juga mak di sayur bening. tapi kurang syukaa.. masih enakan katuk mak.. wekekek..

      Delete

Terimakasih sudah berkunjung, jangan lupa berikan komentar juga ya ;)